• Redaksi
  • Tentang Kami
Jumat, Januari 9, 2026
clickinfo.co.id
  • Beranda
  • Artikel
    • Esai
    • Opini
    • Puisi
    • Tajuk
  • Life Style
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Travel
  • Politik
  • Provinsi
    • Aceh
    • Bali
    • DKI Jakarta
    • NTB
    • NTT
    • Jawa
    • Kalimantan
    • Sulawesi
    • Sumatera
    • Papua
  • Daerah Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
    • Waykanan
No Result
View All Result
clickinfo.co.id
  • Beranda
  • Artikel
    • Esai
    • Opini
    • Puisi
    • Tajuk
  • Life Style
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Travel
  • Politik
  • Provinsi
    • Aceh
    • Bali
    • DKI Jakarta
    • NTB
    • NTT
    • Jawa
    • Kalimantan
    • Sulawesi
    • Sumatera
    • Papua
  • Daerah Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
    • Waykanan
No Result
View All Result
clickinfo.co.id
No Result
View All Result
Home Berita

Oknum DPRD Pesawaran Diduga Langgar Etika, Kasus Dilaporkan ke Polda Lampung

Aidil by Aidil
07/01/2026
in Berita
Oknum DPRD Pesawaran Diduga Langgar Etika, Kasus Dilaporkan ke Polda Lampung

DPRD Kabupaten Pesawaran. | Ist

Clickinfo.co.id — Integritas seorang wakil rakyat kembali dipertanyakan. Kali ini sorotan tajam mengarah kepada oknum Anggota DPRD Kabupaten Pesawaran berinisial Trisna Mahardika (TM). Bukan karena kinerja di parlemen, melainkan dugaan skandal asmara terlarang yang disertai penelantaran dan intimidasi terhadap seorang perempuan.

Kasus ini bukan sekadar persoalan perselingkuhan, melainkan cerminan penyalahgunaan posisi dan janji kekuasaan yang berdampak langsung pada kehidupan seseorang. Korban, seorang mantan Pemandu Lagu atau Ladies Companion (LC) berinisial RM, mengaku kehilangan mata pencaharian setelah mengikuti permintaan TM untuk berhenti bekerja.

Menurut pengakuan RM, hubungan tersebut dibangun atas janji jaminan hidup. TM, yang juga disebut berprofesi sebagai mantri desa dan merupakan legislator dari Partai NasDem, meminta korban keluar dari dunia hiburan malam dengan iming-iming akan menanggung seluruh kebutuhan hidupnya.

ArtikelTerkait

22 Hari Tak Ada Kepastian, Ayah Korban Penganiayaan Datangi Polsek Tanjungkarang Timur

Diduga Wanprestasi, M. Tauhid Digugat Perdata di PN Tanjungkarang

Untuk meyakinkan, RM bahkan diajak saat TM melakukan studi banding ke Yogyakarta. “Waktu studi banding ke Jogja, saya diajak. Tiga hari kami di sana, sudah seperti suami istri. Dari situ saya yakin dengan janji-janji dia,” ujar RM saat ditemui di Kantor Redaksi sinarlampung.co.

Terbuai janji tersebut, RM berhenti bekerja dan memutus sumber penghasilannya. Namun, janji nafkah yang disampaikan tak kunjung direalisasikan secara konsisten. RM mengaku sempat dilarang bekerja di tempat lain, sementara kewajiban seperti cicilan motor awalnya masih dibayarkan TM, sebelum akhirnya terhenti tanpa kabar.

“Saya sudah berhenti kerja. Waktu mau kerja di tempat lain juga dilarang. Awalnya memang cicilan dibayar, tapi setelah itu tidak ada kabar,” katanya.

RM menyebut hubungan awalnya berjalan baik. Namun, setelah ia keluar dari tempat kerja lamanya, pihak perusahaan disebut tidak terima dan membocorkan hubungan tersebut kepada istri TM. RM mengaku diminta bersabar dengan alasan TM ingin menenangkan keluarganya, tetapi janji penyelesaian tak kunjung terwujud.

“Saya datang hanya untuk menagih janji dan minta tanggung jawab, bukan mau merebut suami orang,” tegasnya.

RM juga memaparkan kronologi hubungan yang disebut berlangsung sejak awal Agustus 2025 di Cafe Royal By Pass, berlanjut di apartemen, hotel, hingga kos-kosan, termasuk saat ke Yogyakarta pada akhir September 2025. Ia mengaku memiliki bukti berupa foto dan dokumentasi kebersamaan.

Dari Penelantaran Menuju Dugaan Persekusi
Masalah memuncak saat RM mendatangi TM untuk meminta kejelasan. Alih-alih mendapat penyelesaian, ia mengaku justru mengalami intimidasi dan persekusi. RM menyebut didatangi lima orang, termasuk istri TM dan beberapa rekannya.

“Saya dijanjikan bertemu, tapi ternyata dijebak. Saya dikata-katain, dipaksa menghapus foto dan video. Saya tidak mau,” ujarnya.

Merasa tertekan secara psikis dan fisik, RM akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polda Lampung, berharap proses hukum berjalan adil.

Respons TM terhadap kasus ini menuai sorotan publik. Saat dikonfirmasi, ia menyatakan fokus utamanya adalah menyelesaikan persoalan rumah tangganya.

“Alhamdulillah sudah kelar sama istri saya. Itu yang lebih penting. Soal laporan, ikut saja proses hukum,” ujarnya kepada sinarlampung.co.

Pernyataan tersebut dinilai minim empati terhadap korban yang mengaku kehilangan pekerjaan dan mengalami intimidasi. Di sisi lain, TM disebut membantah tuduhan RM dan menuding korban kerap meminta uang. Tudingan itu dibantah RM, yang menyebutnya sebagai upaya menghindari tanggung jawab.

Kasus ini menjadi perhatian serius bagi Badan Kehormatan (BK) DPRD Pesawaran dan Partai NasDem. Dugaan pelanggaran etika, penelantaran, hingga persekusi dinilai mencederai marwah lembaga legislatif dan kepercayaan publik.

Hingga berita ini disusun, wartawan masih berupaya meminta tanggapan resmi dari BK DPRD Pesawaran serta DPD Partai NasDem Pesawaran dan DPW NasDem Lampung terkait dugaan perilaku kadernya tersebut.

Tags: DPRD PesawaranOknumPesawaranPolda Lampung
Previous Post

Kantor Kemenhut Digeledah Kejagung Enam Jam, Pegawai Klaim Tidak Mengetahui

Next Post

Panen Raya Nasional Dorong Penguatan Ketahanan Pangan di Kabupaten Pesawaran

Related Posts

22 Hari Tak Ada Kepastian, Ayah Korban Penganiayaan Datangi Polsek Tanjungkarang Timur

22 Hari Tak Ada Kepastian, Ayah Korban Penganiayaan Datangi Polsek Tanjungkarang Timur

08/01/2026
Diduga Wanprestasi, M. Tauhid Digugat Perdata di PN Tanjungkarang

Diduga Wanprestasi, M. Tauhid Digugat Perdata di PN Tanjungkarang

08/01/2026
Sinergi Jaga Kamtibmas, Subdenpom 1/2-1 Tanah Karo Tekankan Pentingnya Keterbukaan Informasi

Sinergi Jaga Kamtibmas, Subdenpom 1/2-1 Tanah Karo Tekankan Pentingnya Keterbukaan Informasi

07/01/2026
Implementasi Kurikulum OBE, Unila Komitmen Tingkatkan Riset dan Hilirisasi Inovasi

Implementasi Kurikulum OBE, Unila Komitmen Tingkatkan Riset dan Hilirisasi Inovasi

07/01/2026
Kejari Lampung Tengah Tindak Lanjuti Laporan KAMPUD Terkait Dugaan Korupsi APBD 2024

Kejari Lampung Tengah Tindak Lanjuti Laporan KAMPUD Terkait Dugaan Korupsi APBD 2024

01/01/2026
Simbol Persahabatan, Ismuliadi Zakaria Beri Kejutan di Hari Ulang Tahun Junaedi Sikambara

Simbol Persahabatan, Ismuliadi Zakaria Beri Kejutan di Hari Ulang Tahun Junaedi Sikambara

31/12/2025
Next Post
Panen Raya Nasional Dorong Penguatan Ketahanan Pangan di Kabupaten Pesawaran

Panen Raya Nasional Dorong Penguatan Ketahanan Pangan di Kabupaten Pesawaran

Produksi Padi Lampung Naik 15 Persen, Prabowo Optimistis Swasembada Pangan

Produksi Padi Lampung Naik 15 Persen, Prabowo Optimistis Swasembada Pangan

Resmi Nakhodai ORADO Lampung, Budi Dharmawan Siap Kibarkan Olahraga Domino di Bumi Ruwa Jurai

Resmi Nakhodai ORADO Lampung, Budi Dharmawan Siap Kibarkan Olahraga Domino di Bumi Ruwa Jurai

Wagub Lampung Jihan Nurlela Motivasi Siswa SMA Krida Nusantara Sambut Indonesia Emas 2045

Wagub Lampung Jihan Nurlela Motivasi Siswa SMA Krida Nusantara Sambut Indonesia Emas 2045

Musda VI Golkar Metro Jadi Momentum Konsolidasi dan Penguatan Basis Rakyat

Musda VI Golkar Metro Jadi Momentum Konsolidasi dan Penguatan Basis Rakyat

Transformasi Digital Meningkat, Indeks SPBE Lampung Selatan Naik Jadi 3,34
Lampung Selatan

Transformasi Digital Meningkat, Indeks SPBE Lampung Selatan Naik Jadi 3,34

by Clarissa
08/01/2026

Clickinfo.co.id -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan kembali mencatatkan capaian positif dalam penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Indeks SPBE tahun...

Read more
Kasus Dugaan Penghinaan di PN Palembang, Amri Amrullah Tempuh Jalur Hukum

Kasus Dugaan Penghinaan di PN Palembang, Amri Amrullah Tempuh Jalur Hukum

08/01/2026
22 Hari Tak Ada Kepastian, Ayah Korban Penganiayaan Datangi Polsek Tanjungkarang Timur

22 Hari Tak Ada Kepastian, Ayah Korban Penganiayaan Datangi Polsek Tanjungkarang Timur

08/01/2026
Diduga Wanprestasi, M. Tauhid Digugat Perdata di PN Tanjungkarang

Diduga Wanprestasi, M. Tauhid Digugat Perdata di PN Tanjungkarang

08/01/2026
Musda VI Golkar Metro Jadi Momentum Konsolidasi dan Penguatan Basis Rakyat

Musda VI Golkar Metro Jadi Momentum Konsolidasi dan Penguatan Basis Rakyat

08/01/2026
clickinfo.co.id

Lampung, Indonesia
Telepon : 081225227939
E-mail : admin@clickinfo.co.id

  • Beranda
  • Redaksi
  • Tentang Kami

© 2025 - Clickinfo.co.id - All Rights Reserved.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Artikel
    • Esai
    • Opini
    • Puisi
    • Tajuk
  • Life Style
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Travel
  • Politik
  • Provinsi
    • Aceh
    • Bali
    • DKI Jakarta
    • NTB
    • NTT
    • Jawa
    • Kalimantan
    • Sulawesi
    • Sumatera
    • Papua
  • Daerah Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
    • Waykanan

© 2025 - Clickinfo.co.id - All Rights Reserved.