Pj Bupati Tulang Bawang Lepas 33 Calon Paskibraka

Pj Bupati Tulang Bawang Lepas 33 Calon Paskibraka
Ket Gambar : Pj Bupati Tulang Bawang, Qudrotul Ikhwan, melepas 33 calon anggota Pasukan Paskibraka Kabupaten Tulang Bawang tahun 2024. Foto: Dok Pemkab Tuba

Clickinfo.co.id - Pj Bupati Tulang Bawang lepas 33 calon Paskibraka.

Pj Bupati Tulang Bawang, Qudrotul Ikhwan, melepas 33 calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Tulang Bawang tahun 2024. 

Acara pembukaan dan pelantikan ini berlangsung di Ruang Rapat Utama Lantai II Kantor Bupati Tulang Bawang, Senin, 5 Agustus 2024.

Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Tulang Bawang, Ferli Yuledi, Pj Bupati menyampaikan ucapan selamat kepada para calon Paskibraka yang telah berhasil melewati berbagai tahapan seleksi.

“Kalian adalah putra-putri terbaik daerah ini,” tegasnya.

Pj Bupati juga menekankan pentingnya fokus berlatih dan mengikuti arahan para pelatih. 

“Pelaksanaan diklat ini adalah awal dari kesuksesan Upacara Peringatan HUT Ke-79 Republik Indonesia di Kabupaten Tulang Bawang. Manfaatkan waktu yang ada sebaik mungkin untuk berlatih dan membangun kekompakan,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Pj Bupati berpesan kepada para calon Paskibraka untuk menjaga kesehatan selama masa pelatihan. 

“Banyaknya latihan yang akan dijalani tentu akan menguras fisik dan mental. Oleh karena itu, jagalah selalu kesehatan dan perbanyak doa,” ujarnya.

Tidak hanya kepada calon Paskibraka, Pj Bupati juga memberikan apresiasi kepada para pelatih. 

“Binalah mereka dengan baik dan berikan motivasi yang tinggi. Suksesnya upacara nanti juga sangat bergantung kepada para pelatih,” ucapnya.

Di akhir sambutannya, Pj Bupati berharap agar para calon Paskibraka dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya dan mengharumkan nama baik keluarga, sekolah, dan Kabupaten Tulang Bawang. 

“Tunjukkan bahwa kalian adalah generasi muda yang unggul dan berkarakter,” pungkasnya. (FS/Red)

Related Posts

Comments (0)

There are no comments yet

Leave a Comment