
Clickinfo.co.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Lampung menggelar Rapat Kerja Daerah Khusus (Rakerdasus) di Swissbell Hotel, Bandarlampung, Sabtu, 28 September 2024.
Acara ini menjadi momentum penting bagi partai berlambang banteng ini untuk memantapkan strategi pemenangan menjelang Pilkada 2024 di Provinsi Lampung.
Dengan mengusung tema "Kuatkan Konsolidasi, Mantapkan Strategi, Menangkan Pilkada 2024", Rakerdasus dibuka secara resmi oleh I Made Urip, Ketua DPP PDIP Bidang Pangan, Pertanian, Kehutanan dan Lingkungan Hidup.
Dalam sambutannya, I Made Urip menekankan pentingnya arahan strategis untuk memenangkan Pilkada 2024 di seluruh kabupaten dan kota se-Provinsi Lampung.
"Kita berkumpul di sini untuk memberikan arahan strategis terkait pemenangan Pilkada 2024 Provinsi Lampung. Ini adalah momentum penting bagi seluruh kader PDIP di Lampung," ujar I Made Urip.
Sudin, Ketua DPD PDIP Provinsi Lampung, dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan pesan penting kepada seluruh kader partai.
"Untuk memenangkan Pilkada 2024, tim pemenangan harus merangkul seluruh elemen dan lapisan masyarakat. Kita harus berkampanye dengan tertib, santun, dan bermartabat. Tidak boleh ada saling menjelekkan," tegas Sudin.
Lebih lanjut, Sudin menyampaikan instruksi tegas dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
"Tidak boleh ada kader PDIP Perjuangan Lampung yang menggadaikan SK Gajinya. Ini perintah langsung dari Ibu Megawati," tambahnya.
Kehadiran Ganjar Pranowo dalam acara ini menambah semangat para kader.
Mantan Gubernur Jawa Tengah ini menekankan pentingnya kesiapan teknis dan komunikasi yang baik dengan lembaga penyelenggara pemilu.
"Kita harus menyiapkan seluruh teknis Pemilu, menjalin komunikasi baik dengan Bawaslu, KPU, dan bekerja sama dengan partai pengusung," ujar Ganjar.
Ia juga menyoroti pentingnya soliditas internal partai,
"Minimnya koalisi di Lampung itu soal pilihan. Yang terpenting adalah soliditas anggota. Partai harus bergerak, bukan hanya menjadi label di spanduk."
Sementara, Donald Haris Sihotang, Ketua Panitia Rakerdasus, mengungkapkan optimisme PDIP dalam menghadapi Pilkada 2024.
"PDIP Provinsi Lampung berhasil memperoleh 16,89 persen suara atau sekitar 787.869 suara pada Pemilu lalu. Kami optimis dapat memenangkan Pilkada di 10 dari 15 kabupaten/kota di Lampung," jelasnya.
Sekadar informasi, di Pilgub Lampung, PDIP mengusung pasangan Arinal Sutono (Arjuno) yang mendapat nomor urut 1.
Kesamaan nomor urut antara calon gubernur dan calon bupati/walikota yang diusung PDIP diyakini akan memudahkan kerja kolaborasi dalam sosialisasi di tengah masyarakat.
Dengan persiapan matang dan strategi solid yang dirumuskan dalam Rakerdasus ini, PDIP Lampung optimis dapat merebut kemenangan signifikan dalam Pilkada 2024.
Partai ini bertekad untuk membuktikan dominasinya di wilayah Lampung dan memperkuat posisinya sebagai partai terdepan di provinsi tersebut. (Nopis)
Comments (0)
There are no comments yet